image
Realisasi Program Dinas Pertamanan Dinilai Tidak Sesuai Kenyataan

26 April 2016 2622 Viewed

Medan FM - Program Dinas Pertamanan Kota Medan untuk tahun 2015 dinilai tidak sesuai dengan kenyataan dilapangan. Pasalnya realisasi program pada dinas tersebut mencapai 90persen.  

Anggota Pansus Laporan Pertanggungjawaban Walikota Medan, Hendra DS mengatakan dalam laporan tersebut pelaksanaan dilapangan pengadaan Lampu Penerangan Jalan Umum (LPJU) selalu dikeluhkan warga karena rusak dan belum terpasang. Untuk itu, pihaknya meminta kepada kepala dinas terkait untuk turun langsung kelapangan melakukan pendataan ulang. Selain itu, pihaknya meminta pembangunan LPJU agar melibatkan kelurahan dan kecamatan untuk bersama menjaga kondisi lampu tersebut

Sementara itu, Kepala Dinas Pertamanan Kota Medan, Zulkifli Sitepu mengatakan untuk tahun 2015 dan 2016 pihaknya mengubah pola sistem perawatan LPJU dari tahun sebelumnya. Diakuinya perawatan LPJU memang tidak menyentuh ke lingkungan. 

Untuk diketahui persentase realisasi untuk pengadaan LPJU sekitar 90 persen dan ruang terbuka hijau sekitar 95 persen. (Rizky Pradita/Medan)

TAGS:

Terhubung dengan kami

@963MedanFM
Get it on Google Play

Hubungi kami

Telepon+6261 6622 628 (Kantor)
+6261 6612 986 (Studio)
Mobile, Whatsapp, Line+62819 88 9630
LokasiJl. Pembangunan I No. 6
Krakatau, Medan - 20238