image
September, Pembangkit Terapung Beroperasi, Sumut Dapat Tambahan 240 Mega Watt

13 May 2016 2599 Viewed

Medan FM - Pada September mendatang, Sumatera Utara (Sumut) akan memiliki tambahan daya listrik sebesar 240 megawatt (MW) dari kapal pembangkit tenaga listrik di Belawan. 

General Manager PT PLN Pembangkitan Sumut, Sugiyanto mengatakan, titik lokasi untuk meletakkan pembangkit agar tidak mengganggu lalulintas kapal sudah diperoleh sehingga diperkirakan dalam waktu dekat sudah bisa mengalirkan listrik ke Sumut. Dengan adanya pembangkit terapung ini, maka total kapasitas terpasang di Sumut lebih kurang ada 400-500 MW dari saat ini daya yang dibutuhkan ketika beban puncak sebesar 2.030 MW.

Sebelumnya, Humas PT PLN Wilayah Sumut Mustafrizal mengatakan dengan adanya pembangkit terapung maka PLN sudah bisa melayani permintaan listrik khususnya dari perusahaan besar yang sejak dua tahun terakhir tidak bisa dilayani karena kekurangan daya. (Tri Kurniawan/Medan)

TAGS:

Terhubung dengan kami

@963MedanFM
Get it on Google Play

Hubungi kami

Telepon+6261 6622 628 (Kantor)
+6261 6612 986 (Studio)
Mobile, Whatsapp, Line+62819 88 9630
LokasiJl. Pembangunan I No. 6
Krakatau, Medan - 20238